See My Pages

Senin, 20 Juni 2011

Coconut Cashew Yogurt Cookies

Libur tlah tiba.....libur tlah tiba....hore..hore..hore......HORE!!!!!! Artinya...anak-anak full dirumah seharian, jadi mulai deh rajin-rajin bikin cemilan biar mereka nggak pada jajan diluar. Yukkk...kita nyalakan ovennya...^^




Coconut Cashew Yogurt Cookies

Ingredients :
125 gr margarine
200 gr gula pasir
1/4 sdt baking powder
2 btr telur
125 gr plain yogurt
25 gr coklat bubuk
275 gr tepung terigu
175 gr kelapa kering
100 gr kacang mete, sangrai cincang halus


Method :

  1. Kocok margarine dan gula pasir hingga lembut.
  2. Tambahkan baking powder, aduk rata.
  3. Masukkan telur sambil dikocok terus.
  4. Tambahkan yogurt, kocok perlahan.
  5. Ayak tepung terigu dan coklat bubuk lalu masukkan ke dalam adonan, aduk.
  6. Tambahkan kelapa dan kacang mete, aduk rata.
  7. Sendokkan keatas loyang yang telah dioles margarine.
  8. Oven dengan suhu 160 deg C selama 20-30 menit.


Stay cooking with love....

-eeyand-

1 komentar: