Bubur jagung ini salah satu kesukaan anak-anak, waktu bikin yang ini aja langsung ludes dalam sekejap mata. Nggak sepadan ma masaknya...hehhehe. Masak apapun kalau anak-anak suka dan habisnya sekejap berasa capeknya dibayar lunassss!!!!! puasss bangettt... yukkk coba resepnya.
Bubur Jagung
Ingredients :
250 gr jagung pipil
300 ml air
50 gr gula pasir
sejumput garam
2 sdt tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
1 lembar daun pandan
Saus :
200 ml santan kental
sejumput garam
1 sdt tepung beras
1 lembar daun pandan
Method :
- Masak jagung, air, garam, dan dauun pandan hingga jagung empuk. Matikan api.
- Ambil 100 gr jagung dan air rebusan secukupnya, masukkan ke dalam blender, dan blender hingga halus. Lalu masukkan kembali ke panci berisi rebusan jagung sisanya.
- Nyalakan api kembali tambahkan gula dan larutan maizena kedalam rebusan jagung, masak hingga meletup-letup. sisihkan.
- Campur semua bahan saus, masak hingga matang.
- Sajikan bubur jagung bersama saus santannya.
Oya...sekarang ini masih bulan Syawal kan ya.... walaupun rada terlambat saya pengen mengucapkan "Taqabalallahu Minna Wa Minkum", saya mohon maaf sebesar-besarnya atas segala kesalahan. Semoga kita semua masih diberi kesempatan untuk kembali bertemu dengan Ramadhan yang indah...Amin.
Stay cooking with love...
-eeyand-
wah lezat..
BalasHapusyupp...
Hapus