Acar Kuning adalah salah satu olahan ikan yang jadi favorite di rumah, semuanya suka dan nggak pernah ada bosannya. Jenis ikan yang sering saya buat acar kuning adalah ikan nila merah, ikan mas, dan kakap merah. Tapi saya lebih merekomendasikan yang nila merah, mengapa??? kalo pake ikan mas banyak durinya, anak-anak bakalan ribet banget makannya. Sedangkan kalo pake kakap merah, alasannya cuma satu.. mahal!!! hehehhe. Sedangkan dari segi rasa semuanya oke!!! dengan satu syarat, ikan yang digunakan harus FRESH!!!
Ikan Nila Merah |
Ikan nila adalah jenis ikan konsumsi air tawar yang berasal dari Afrika. Jenis nya ada macam, yaitu ikan nila hitam dan merah. Ikan nila hitam mempunyai penampakan yang hampir sama dengan ikan mujair, karena keduanya berasal dari genus yang sama, Oreochromis. sedangkan Perbedaan nya terlihat jelas dari warna tubuh ikan. Ikan nila hitam memiliki warna agak kemerahan, sedangkan ikan mujair memiliki warna agak kehitaman dan bercorak garis yang lebih tebal.
Di daerah tempat tinggal saya, ikan nila merah lebih banyak ditemui dibandingkan dengan ikan nila hitam. Biasanya dijual dalam keadaan hidup, dan dari segi harga ikan nila merupan ikan jenis konsumsi yang cukup murah.
Jenis sayur yang digunakan untuk acar kuning biasanya adalah wortel dan timun |
Ikan Nila Merah Acar Kuning
Ingredients :
1 kg ikan nila merah
1 bh jeruk nipis
Garam secukupnya
1 bh serai, geprek, simpulkan
5 bh daun jeruk
3 iris lengkuas
2 bh timun, potong korek api
1 bh wortel ukuran besar, potong korek api
10 bh cabe rawit
5 siung bawang merah, potong dua bagian
2 bh jeruk nipis, ambil airnya
Garam dan gula secukupnya
Air secukupnya
Minyak untuk menggoreng
Bumbu halus :
15 bh bawang merah
6 bh bawang putih
2 ruas jari kunyit
2 ruas jari jahe
5 bh kemiri
Method :
Bersihkan ikan, lalu lumuri dengan jeruk nipis dan garam. Diamkan selama kurang lebih 15 menit.
Panaskan minyak, lalu goreng ikan hingga matang. Sisihkan.
Panaskan wajan, beri sedikit minyak lalu tumis bumbu halus. Tambahkan lengkuas, daun jeruk dan serai, masak hingga bumbu matang.
Masukkan wortel dan timun, aduk hingga agak layu. Tambahkan cabe rawit dan bawang merah, aduk rata.
Beri sedikit air hingga agak kental, lalu masak hingga mendidih.
Bumbui dengan gula dan garam. aduk rata dan terakhir tambahkan air jeruk nipis.
Masak hingga mendidih, Tuang bumbu diatas ikan. Sajikan.
Stay cooking with love...
-eeyand-