" PLEASE DO NOT USE THE PHOTOGRAPHS IN THIS BLOG WITHOUT MY PERMISSION "

Kamis, 05 Juni 2014

Garlic and Chili Prawn Skewers & Tatsoi Stir Fry




Tatsoi / Rosette Bok Choy / Sayur Pagoda

Kemaren pas belanja ke Fresh Market, sempet liat sayur yang penampilannya cantik banget. Mekar, hijau, seger, menggugah selera banget deh!!!. Apalagi Saya yang paling nggak tahan liat sayuran yang ijo-ijo... bawaannya pengen ngelahap aja.. hehhehe. Karena baru kali ini tau tentang si Sayur Pagoda atao Tatsoi ini, Saya tanya ke penjualnya...biasanya dimasak apa?. Katanya ditumis aja enak, mmm.... bayangan saya kalo dilihat dari tekstur rasanya mirip-mirim ma pak choy atau sawi. Dan ternyata bener.... rasanya nggak beda jauh ma sodara-sodara nya tadi.

Masaknyapun juga jangan terlalu lama, supaya "kresss" nya masih dapet. Saat bumbu udah ditumis matang, masukkan sayuran aduk bentar, tutup, aduk2 lagi... angkat. Yupp... emang cepet, asal layu aja, jadi nya enaaakkkkk!!!!!. Padahal bumbunya simple aja layaknya tumisan sayur biasa.




Menemani si Pagoda ini, sengaja cari lauk yang nggak kalah simple pula. bumbunya cuma dicincang-cincang doang, rendem trus bakar. Tapi rasanya OKE banget lho... nggak ngecap, anak-anak juga pada suka. Dan yang pasti Bundanya lebih suka lagi, karena nggak perlu lama-lama rempong di dapur untuk menyiapkan masakan yang oke!!!. Makan siang dah siaaappppppp....!!!!!!!






Garlic and Chili Prawn Skewers

Ingredients :
500 gr udang, bersihkan, kerat punggungnya dan buang kotorannya.
Tusuk sate, secukupnya
Minyak zaitun, secukupnya

Bumbu perendam :
3 bh bawang putih, cincang halus
2 bh cabe merah besar, buang bijinya, cincang halus
1 genggam daun parsley, cincang halus
1/2 sdt garam, atau sesuai selera
1 sdm air jeruk lemon

Method :
Campur bumbu perendam, masukkan udang dan biarkan selama 10 menit.
Tusuk udang pada tusuk sate, lakukan hingga seluruhnya habis.
Panaskan wajan grill, beri sedikit minyak zaitun, setelah cukup panas bakar udang.
Bolak-balik hingga udang matang. Sajikan hangat.


Stir Fry Tatsoi / Tumis Pagoda

Ingredients :
200 gr sayur pagoda / tatsoi
5 bh tomat cherry, belah 4 bagian
1/2 bh paprika kuning, iris-iris
2 bh bawang putih
1/2 bh bawang bombai, iris-iris
lada hitam dan garam secukupnya
2 sdm Minyak 

Method :
Panaskan minyak dalam wajan, tumis bawang putih dan bawang bombai hingga harum.
Tambahkan pagoda, tomat, dan paprika, aduk rata. Bumbui dengan garam dan lada hitam.
Tutup wajan sebentar, buka dan aduk kembali. Cukup masak hingga pagoda layu dan jangan memasaknya terlalu lama agar teksturnya tidak lembek.
Angkat dari wajan, Sajikan hangat.


Simple yet delicious lunch with kids today... stay cooking with love...

-eeyand-

2 komentar:

  1. Bumbu rendamnya kalo nggak pakai peterseli gimana mbak? Ditempatku susah carinya.

    BalasHapus
  2. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...